
Bahan - bahan :
Pangsit:
12 lembar kulit pangsit siap beli
Isian:
150 gram daging ayam cincang
1 sdm tepung terigu
1 sdm bawang merah goreng, haluskan
1 kuning telur ayam
½ sdt merica bubuk
1 sdt minyak wijen
1 sdt garam
Kuah:
2 siung bawang putih, cincang, tumis
600 ml kaldu ayam
1 sdm daun bawang iris
½ sdt merica bubuk
2 sdm kecap asin
Pelengkap:
100 g daun sawi, potong-potong, rebus
Cara membuat :
- Pangsit:
- Isian: Aduk semua bahan dengan tangan sampai tercampur rata.
- Isi tiap lembar kulit pangsit dengan 1 sdt adonan Isi.
- Lipat menjadi dua, rekatkan sisinya dengan sedikit air.
- Rebus atau kukus pangsit hingga matang. Angkat.
- Kuah: Rebus semua bahan kuah menjadi satu.
- Taruh pangsit dalam mangkuk.
- Beri sawi rebus. Siram dengan Kuah panasnya.
- Sajikan dengan saus sambal.
Porsi Untuk 4 orang
Sumber : detikfood.com
0 Response to "Resep Sup : Sup Pangsit Ayam"
Post a Comment